Enkasari 120 ml
1 47.240

Enkasari 120 ml

Fls
PT Kimia Farma
Obat Mulut dan Tenggorokan
Beri rekomendasi

Indikasi:
- Menghilangkan penyabab sariawan - Mencega superinfeksi (infeksi tambahan) - Menyegarkan mulut - Menghilangkan bau mulut, serta meniadakan rasa nyeri yang disebabkan radang sariwan.

Kontra Indikasi:
N/A

Komposisi:
Tiap takaran untuk dewasa mengandung:
Sari daun saga (Abrus precatorius Folia) setara dengan bubuk daun kering 0.167%
Sari daun sirih (Piper betle Folia) setara dengan daun segar 1.00%
Sari akar kayu manis (Liquiritiae Radix) setara dengan bubuk akar kering 0.044%
Mentholum 0.022%

Sariawan disebabkan oleh gangguan-gangguan pada lat-alat pencernaan. Obat asli Indonesia masih banyak yang belum diselidiki meskipun khasiatnya sudah banyak diketahui. Sebagai contoh dapat dikemukakan daun saga dan akar kayu manis.

Kedua obat ini sudah lama digunakan oleh nenek moyang kita sebagai obat sariawan. Meskipun demikian sampai sekarang orang masih bertanya-tanya zat-zat apa dan bagaimana bekerjanya zat-zat yang ada dalam kedua bahan ini.

Akhir-akhir ini ternyata bahwa banyak akar kayu manis misalnya, kecuali Glycyrrizin terdapat suatu zat lain yang bekerja spasmolitik, zat mana masih harus ditentukan identitasnya. Zat ini ternyata sangat efektif untuk menghilangkan gangguan-gangguan dalam lambung dan duodenum (usus duabelas jari).

Daun sirihterkenal khasiatnya sebvagai antiseptikum. Dalam obat sariawan ENKASARI, antiseptikum ini adalah untuk mencegah superinfeksi, yang mudah timbul pada radang-radang sariawan di mulut kalau dibiarkan tanpa pengobatan.

Mentholum menyegarkan, menghilangkan bau dalam mulut serta meniadakan rasa nyeri yang disebabkan oleh radang sariawan. Maka kombinasi daun saga - akar kayu manis - mentholum dalam larutan optimum sangat baik untuk mengobati sariawan.

Aturan Pakai:
Dewasa: 45 ml cairan (3 gelas takar @ 15 ml) 3 - 4 kali sehari.
Anak-anak: 15 ml cairan (1 gelas takar @ 15 ml) 2 kali sehari.

Cairan dipakai untuk dikumur dan diminum.

Penyimpanan:
Simpan pada suhu kamar (25 - 30 derajat C), terlindung dari cahaya.

berkenalan.com

Obat Terkait

1 Komentar

  1. oleh di
    Bermanfaat: / Tidak bermanfaat:

    Kelebihan:

    Kekurangan:

    Apakah komentar ini bermanfaat bagi Anda?

Beri Komentar

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi ditandai *



Informasi yang tersedia di DechaCare.com diambil dari berbagai sumber dan tidak dimaksudkan sebagai pengganti nasihat, saran, konsultasi ataupun kunjungan kepada dokter Anda. Kunjungi dokter Anda bila masalah kesehatan atau sakit Anda berlanjut. DechaCare.com tidak bertanggung jawab atas segala dampak yang terjadi atas penggunaan/penyalahgunaan informasi yang disajikan.

Berlangganan Informasi

Dapatkan informasi kesehatan dan informasi obat terupdate dengan mendaftarkan email Anda.


Copyright © 2016 DechaCare.com. Design website oleh adiacipta.com

Back to Top